Monday, September 11, 2017

Review Redwin Daily Soothing Hydration


Redwin adalah merek body lotion asal Australia favorit saya. Redwin Daily Soothing Hydration merupakan jenis body lotion Redwin ke-4 yang saya gunakan. Saya baru mencoba Redwin Daily Soothing Hydration ini karena sempat maju-mundur, harganya paling mahal dibandingkan dengan tiga produk Redwin lainnya. Is it worth the price?

Sepintas warna kemasannya mirip dengan Redwin Cocoa & Shea Butter. Namun, terdapat perbedaan pada ilustrasi pada kemasan. Kalau Redwin Sorbolene jelas paling berbeda sendiri karena kemasannya berwarna putih keruh. 

(Baca: Review Redwin Daily Revitalising Nourishment with Cocoa & Shea Butter)

Benang merah keempat varian Redwin adalah cocok digunakan untuk yang berkulit kering, sensitif, atau sering terpapar AC di dalam ruangan. Sayangnya, semuanya tidak memiliki kandungan UV sehingga nggak direkomendasikan untuk yang sering beraktivitas di luar ruangan.

(Baca: Review Redwin Sorbolene Moisturiser)

Oleh karena saya membeli Redwin Daily Soothing Hydration kemasan 75ml (travel size berbentuk tube), isinya cepat habis. Teksturnya thick namun perlu banyak cream supaya meresap ke seluruh area lengan dan kaki. Bukan tekstur thick yang sedikit saja sudah bisa diratakan ke seluruh bagian tubuh.





Claims:
Enriched with indulgent Vitamin E & Evening Primrose Oil, this luxurious cream will leave your skin looking and feeling hydrated, revitalised, and healthy.

Ingredients:
Water (Aqua), Mineral Oil, Glyceryl Stearate, Cetyl Alcohol, Stearic Acid, propylene Glycol, Dimethicone, Triethanolamine, Lanolin Alcohol, Oleyl Alcohol, Carbomer, Fragrance, Tritcum, Vulgare (Wheat) Germ Oil, Phenoxyethanol, Methylparaben, Ethyparaben, Butylparaven, Propylparaben, Isobutylparaben, Oenothera Biennis (Evening Primrose) Oil, Tetrasodium EDTA, Linalool.

(Baca: Review Redwin Vitamin E Cream)

How to Use:
Apply twice daily all over skin, particularly after exposure to sun, wind, and after showering.

Pros:
+ Tersedia kemasan travel size dan family size (dilengkapi dengan pump).
+ Diperkaya dengan vitamin E dan Evening Primrose Oil yang berfungsi mencegah iritasi pada kulit yang sensitif.
+ Mengandung anti oksidan dan nutrisi yang menyehatkan kulit.
+ Teksturnya thick, berwarna putih susu, ada wanginya, dan mudah meresap ke dalam kulit.
+ Efeknya kulit terasa lembab lebih lama meskipun terkena air wudhu.
+ Nggak hanya lembab, kulit juga lebih lembut dan moist.
+ Cocok untuk semua jenis kulit, terutama kulit sensitif.



Cons:
- A bit pricey compare to another Redwin's body lotion.
- Mengandung paraben.
- Agak boros pemakaian karena tekstur yang thick namun tidak mudah diratakan.
- Nggak mengandung UV sehingga nggak cocok buat aktivitas outdoor.
- Dibandingkan dengan Redwin Sorbolene, Redwin Daily Soothing Hydration belum bersertifikasi halal.

Price:
Rp88 ribu untuk 75ml
Rp198 ribu untuk 400ml

Where to Buy:
JD.id, Watsons, Guardian, Century, Food Hall

Repurchase:
No, I prefer Redwin Sorbolene

Rating:
3 out of 5



7 comments:

  1. Belum pernah coba yang ini tapi yang Sorbolone sih manjur banget. Pacar ku tangannya suka kering sampai gatal dan sekarang udh sembuh pakai itu hihi.

    Nice review anyway :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Redwin Sorbolene Moisturiser memang favorit! Mau coba varian lain tetap lebih suka yang Sorbolene.

      Delete
  2. Belum coba yang ini, tapi aku pernah coba beberapa produk Redwin memang bagus2 :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cobain dong, Malo. Hehehe. Tetapi, the best tetap Redwin Sorbolene Moisturiser.

      Delete
  3. pengen coba tapi kok harganya lumayan mahal ya.

    ReplyDelete
  4. produk ini memang bagus ya, banyak yang review juga.. :)

    ReplyDelete

Halo, terima kasih sudah mampir dan membaca. Silakan tinggalkan komentar pada kolom comment di bawah. Mohon maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus.