Hari gini menabung saja tidak cukup sebagai jaminan finansial di masa depan. Investasi juga mulai dilirik guna memaksimalkan keuntungan dari dana yang disisihkan dari pendapatan. Nggak perlu langsung investasi saham, mulailah dengan investasi reksa dana.
Investasi reksa dana merupakan instrumen investasi pasar modal yang cocok untuk pemula, yang masih ragu menempatkan dananya ke instrumen saham. Produk reksa dana terdiri dari empat jenis: reksa dana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap (obligasi), reksa dana campuran (pasar uang, obligasi), dan reksa dana saham.
Dari informasi yang dipaparkan perencana keuangan kondang Ligwina Hananto melalui buku "Untuk Indonesia yang Kuat", tentukan tujuan investasi dan jangka waktunya, kemudian memilih instrumen investasinya. Bukunya recommended buat yang pengen memulai investasi, selain menabung secara konvensional.
(Baca: The Sandwich Generation)
Saya memilih investasi reksa dana saham sebagai persiapan dana pensiun dan pendidikan anak yang dananya disisihkan dari penghasilan bulanan. Saya juga berinvestasi saham melalui rekening efek suami dan dibiarkan mengendap (tidak ditransaksikan/trading).
Rekening efek merupakan rekening penyimpanan reksa dana atau saham yang dimiliki, didaftarkan di perusahaan sekuritas, dan disampaikan ke Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI). Rekening Dana Investor (RDI) adalah rekening dari dana yang ditempatkan pada bank, terpisah dari rekening perusahaan efek, dan berfungsi menyimpan dana nasabah yang tidak ditransaksikan untuk reksa dana atau saham.
Saya mendaftar pembukaan rekening efek dengan mengakses website Mandiri Sekuritas Online Trading (MOST) karena anak usaha PT Bank Mandiri Tbk ini memiliki fasilitas pembukaan rekening efek secara online. Saya tinggal melengkapi form pembukaan rekening efek secara online dan meng-upload dokumen yang dibutuhkan: KTP, NPWP, buku tabungan, kartu nama, dan foto diri.
Kalau belum ingin melengkapi form, kita bisa menyimpan form yang telah diisi sebagian. Nanti kita akan menerima email berisi booking ID dan password untuk mengakses form yang belum lengkap. Saya juga mengisi Risk Profile Questionaire yang membantu mengarahkan produk investasi yang sesuai dengan profil risiko dan tujuan investasi.
Kemudian, saya memilih video call via WhatsApp sebagai sarana bertatap muka untuk kebutuhan verifikasi Mandiri Sekuritas. Selain pilihan video call WhatsApp, ada opsi Facetime, Skype, Line, Google Talk, BBM ID, atau datang langsung ke kantor cabang. Tentunya fasilitas tatap muka secara online ini lebih efisien dan praktis.
Setelah saya melengkapi form pembukaan rekening efek, saya dihubungi oleh pihak Mandiri Sekuritas melalui telepon untuk kebutuhan verifikasi data. Kemudian, saya menerima email berisi dua jenis dokumen yang harus saya tanda tangani: Pembukaan Rekening Efek Perorangan dan Aplikasi Pembukaan Rekening Mandiri Tabungan Bisnis Investor.
Kedua dokumen tersebut saya print dan tanda tangani sesuai petunjuk yang tertera. Dokumen tersebut harus dikirimkan secara manual ke kantor Mandiri Sekuritas di Plaza Mandiri, Jakarta Selatan. Katanya sih, proses pengaktifan rekening efek sekitar 10 hari kerja sejak dokumen diterima.
Saya mengirimkan dokumen via JNE pada Senin, saya menerima email berisi informasi UserID, ClientID, password, dan PIN pada Kamis di pekan yang sama. Saya mendapatkan nomor rekening dana nasabah Mandiri Tabungan Bisnis Investor (MTBI) sepekan kemudian.
Berikutnya, saya harus mentransfer sejumlah dana ke rekening MTBI. Dana pada MTBI adalah modal bertransaksi di pasar modal melalui aplikasi MOST: jual-beli saham atau investasi reksa dana.
Oleh karena saya ingin berinvestasi reksa dana, saya bisa menggunakan fitur Subscription (membeli reksa dana dalam jumlah tertentu pada sekali waktu) atau Installment (membeli reksa dana secara rutin setiap bulan selama 1 tahun, 2 tahun, 3 tahun, atau 5 tahun).
Ternyata, nggak ribet bikin rekening efek secara online di Mandiri Sekuritas. Yuk nabung saham dan reksa dana!
Mandiri Sekuritas
wah boleh juga nih buat investasi.
ReplyDeletetapi harus banyak belajar dulu tentang saham.
msh blm paham bener soalnyah..
Musti pinter2 mengelola keuangan demi masa depan yang lebih baik. Yuk investasi...
ReplyDeletesemakin praktis saja ya mba buka reksadanan dan data juga bisa dikirim JNE. Mau coba bikin juga
ReplyDeletewah... saya belum mengerti tentang investasi, musti banyak belajar nih... terima kasih sharingnya..
ReplyDeletesekarang semua serba online yaa jadi gak ribet , dulu untuk jadi nasabah mandiri sekuritas ini harus datang ke CS langsung... Terima kasih sharing nya mba edwina
ReplyDeleteWah, bikinnya gampang yaaa ga perlu dateng langsung udah bisa online gitu. Keren nih!
ReplyDeletekalau saya lebih suka daftar rekening efek secara offline, tinggal bawa npwp dan ktp saja. apalagi sekarang di kota2 besar perusahaan sekuritas banyak jenisnya dan menjamur, k
ReplyDeleteBisakah daftar secara manual.
ReplyDeleteSecara online terkendala otp.
Dan dari mana dapat formulirnya.
Karena d kota kami tidak ada mandiri sekuritas.serang.banten
Pembukaan top up pertama brp di mandiri securitas kalo buat pekerja
ReplyDeleteThe K-9 UNITS, what about us? I've been providing contract security for Toyota for the past five 3d video animation makeryears as a K-9 unit wearing a uniform that almost looks military-style.
ReplyDelete